Budidaya ikan tak hanya dapat dilakukan di kolam terpal yang besar. Anda bisa juga memanfaatkan kolam fiberglass yang memang terbukti lebih unggul. Dengan bahan fiberglass, kolam ikan tersebut bisa tahan terhadap segala cuaca. Hal ini memungkinkan kolam fiber bisa digunakan di dalam ruangan maupun luar ruangan. Kolam fiberglass tersebut nantinya dapat dipergunakan untuk pemeliharaan ikan, baik ikan yang masih bibit maupun ikan yang sudah menjadi indukan atau siap panen.

Kolam fiber ini dapat digunakan untuk membudidayakan berbagai jenis ikan. Adapun salah satu jenis ikan yang bisa berkembang biak dengan sangat baik pada kolam fiberglass ini yaitu ikan air tawar. Jenis ikan air tawar itu sendiri seperti halnya mujair, lele, gurame, mas, patin, bawal, nila, belut, dan masih banyak lagi lainnya. Dengan menggunakan kolam yang terbuat dari bahan fiberglass ini, kolam tidak akan mudah bocor. Dengan demikian, budidaya ikan yang anda lakukan bisa berjalan lancar.
Keunggulan Kolam Fiber
Kolam fiber adalah pilihan terbaik untuk anda yang ingin melakukan pemijahan ikan air tawar. Kolam dengan bahan fiberglass ini menawarkan banyak keunggulan. Berikut ulasannya.
- Bervariatif
Bentuk kolam ikan fiberglass sangatlah bervariasi. Ada yang berbentuk persegi panjang, oval, serta bulat. Semuanya dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan keinginan. Kolam fiberglass dengan bentuk persegi panjang masih menjadi favorit sebab efisiensi tempat.
- Fungsional
Selain dilihat dari bentuknya yang bervariatif, kolam fiberglass ini tetap fungsional. Kolam ini bisa digunakan oleh siapapun, tak terkecuali untuk pemula. Bagi anda yang baru belajar budidaya ikan dapat memilih kolam fiberglass ini sebagai media pemijahan ikan.
- Aman
Kolam ikan yang terbuat dari bahan fiberglass ini sangat aman untuk budidaya ikan. Material fiberglass ini tidak bersifat toksik. Dengan begitu, kolam fiber tidak akan berdampak buruk pada pertumbuhan ikan. Bahkan ikan yang dibudidayakan bisa tumbuh dengan cepat apabila mendapatkan pakan dan juga aerasi yang memadai. Aerasi ialah faktor penting yang bisa mendukung pertumbuhan ikan. Begitu pun dengan kejernihan air. Dengan begitu, jangan sampai lupa untuk mempertimbangkan keduanya apabila ingin sukses dalam budidaya ikan air tawar.
Kolam Fiber Untuk Pemijahan Ikan Air Tawar
Kolam fiberglass termasuk kolam yang multifungsi. Tipe kolam yang terbuat dari material fiber ini sangat kuat dan tahan lama. Hal ini dikarenakan proses pembuatan kolam fiberglass melibatkan ilmu pengetahuan dan juga teknologi. Material fiberglass yang dipergunakan telah melewati serangkaian riset untuk uji kekuatannya. Material fiberglass ini sudah diakui sebagai material kokoh. Dengan begitu, fiberglass ini sangat cocok digunakan untuk membuat berbagai macam wadah, tak terkecuali dengan kolam. Kolam fiberglass dapat menjadi solusi terbaik untuk bisnis budidaya ikan yang tengah anda jalani.
Kolam fiberglass yang digunakan untuk pemijahan ikan air tawar ini masih menawarkan berbagai keuntungan lainnya. Adapun keuntungan tersebut ialah bobotnya yang ringan dibandingkan dengan aquarium. Terlepas dari nilai estetis yang dibawanya, aquarium relatif berat sebab terbuat dari kaca. Aquarium ini tidak mudah untuk dipindahkan. Tak hanya itu saja, penggunaan aquarium juga ada resiko pecah jika jatuh. Ketika pecah pun, aquarium tentu saja sulit untuk diperbaiki. Resiko tersebut tidak ada pada kolam fiberglass. Selain ringan, fiberglass ini telah terbukti kuat dan juga tidak gampang terkoyak. Ketika rusak pun, kolam fiberglass ini relatif mudah diperbaiki.

